Kamis, 29 Agustus 2013

Bentuk Penggunaan Present Perfect Bahasa Inggris

Kali ini kita akan membahas bentuk dan penggunaan Present Perfect dalam Bahasa Inggris. Beberapa contoh kalimat Present Perfect yang tepat sesuai struktur bahasa yang benar. Secara umum bentuk Present Perfect adalah untuk menyatakan sesuatu terjadi atau tidak terjadi sebelum waktu sekarang, dalam posisi waktu yang tidak spesifik pada waktu lalu.


Dalam Present Perfect waktu pasti (exact time) tidaklah penting. Kita akan liha beberapa contoh berikut ini.

Contoh:

- They have moved into a new hotel.
- Have You ever visited Bali ?
- I have already seen that movie.
- I have never seen snow.

Dalam contoh di atas adalah mengekspresikan sesuatu terjadi pada waktu sebelum sekarang (before now, at unspecified time in the past).


Present Perfect juga digunakan untuk menyatakan repetition of an activity before now (pengulangan aktivitas sebelum waktu sekarang), artinya aktivitas yang terjadi berulang-ulang. Exact time juga tidak penting diketahui.

Contoh:

- We have had five tests so far this semester.
- I have written my wife a letter every other day for the last two weeks.
- I have met many people since I came here in May, 2013.
- I have flown on an airplane many times.


Present Perfect juga digunakan dalam situasi seperti berikut. Ketika digunakan dengan with atau since, mengekspresikan hal yang dimulai waktu lalu dan berlanjut hingga saat ini (began in the past and continues to the present). Dalam contoh berikut perhatikan perbedaan antara since dan for. since + a particular time. Sedangkan for + a duration of time.

Contoh:

- I have been here since seven o'clock.
- We have been here for two weeks.
- I have had this same pair of shoes for three years.
- I have liked Alien movies ever since I was a child.
- I have known him for many years.

Seven o'clock adalah a particular time
Two weeks adalah a duration of time.


Itulah sedikit uraian tentang bentuk, penggunaan dan contoh kalimat Present Perfect bahasa Inggris yang dapat saya bagi untuk sahabat semua, mudah-mudahan bisa menjadi bahan untuk belajar dan membantu sahabat semua dalam belajar bahasa Inggris. Sampai jumpa lagi di tulisan saya berikutnya.

Artikel terkait:
Penggunaan kalimat pasif bahasa Inggris

Tidak ada komentar: